Kamis, 16 Oktober 2014

Kekuatan Doa

Jadi ceritanya begini..

Gw pernah cerita soal kepindahannya evan dari Jakarta ke Bandung pada bulan Maret tahun ini, dan ternyata keadaan itu cuma bertahan selama kurang lebih 6 bulan.

Awalnya kita pikir Jakarta-Bandung itu jarak yang ga akan menjadi sebuah masalah, dengan tujuan adalah meningkatkan value dari evan dan untuk pendapatan yang lebih baik dari sebelumnya. Tapi ternyata setelah dijalani itu merupakan hal yang cukup sulit yaaa sodara-sodara.
Terlebih lagi bulan Juni (3 bulan sejak evan pindah ke bandung) si rhea sakit panas selama kurang lebih 1 minggu dan akhirnya sembuh setelah evan balik ke Jakarta hari Sabtu siang.Hal ini bikin gw sedih banget dan evan pun begitu.
Ternyata waktu emang ga bisa diganti dengan uang untuk alasan apapun juga...huhuhuhu...



Akhirnya gw sama evan berdoa, kita Novena Tiga Salam Maria dan Novena Hati Kudus Yesus, dengan satu wujud yaitu ditunjukkan jalan supaya kita bisa kembali satu atap , entah gw yang dipindah ke bandung atau evan yang dipindah ke jakarta. Tidak juga memaksa Tuhan tapi satu sisi penuh harap dan yakin Tuhan kasih jalan.
Setiap pagi gw usahakan untuk bisa mampir  ke gereja, dan novena tiga salam maria bergantian dengan hati kudus Yesus, gw dasarkan dengan penuh harap semoga jalan dilancarkan. Dan tibalah sampai pada bulan Agustus 2014, dimana evan dihubungi oleh salah satu perusahaan otomotif yang sedang mencari Dealer Operation Manager untuk based di Jakarta. Siapa yang ga senenggggggggggggg..... Emang pengen pindah ke Jakarta, pengen deket dengan keluarga , masih dalam industri yang sama plus ternyata offeringnya Puji Tuhan sesuai dengan ekspekstasi kita.

Singkatnya, setelah mendapatkan penawaran tersebut dan waktu interview juga sudah ditentukan, kita langsung mulai Novena Tiga Salam Maria sebanyak 9 hari berturut-turut. Hari pertama mulai doa adalah saat esoknya evan schedule interview dengan HRD dan user, kemudian di hari ke 7 novena evan interview dengan Managing Director dan Sales Director sampai akhirnya hari ke 9 novena (pas penutupan) offering remunerasi dateng dan mereka menyatakan untuk menerima evan bekerja disana.

Karunia yang luar biasa, kadang sebagai manusia lebih banyak menuntutnya dibanding bersyukurnya, dan dengan kejadian ini membuat gw semakin malu sama pencipta. Gimana engga ya, berdoa lebih banyak karena pingin sesuatu bukan karena bersyukur atas sesuatu. Dan kadang masih suka bablas tidur ga berdoa sebelum tidur...huhuhuhuhuh...eh doanya dikabulin pula...
Ampuni kami ya Tuhan, ingatkan kami untuk terus menjadi hambaMu yang bertakwa, berserah, berharap penuh kepada Engkau. Karena kami selalu dibuktikan bahwa jika kamu meminta maka akan diberikan kepadamu, namun kadang kami sering masih suka meragukan dan kadang lebih mengandalkan diri sendiri.

Kejadian ini bener-bener bikin gw percaya akan kekuatan Doa , dimana ada tertulis :Mintalah maka akan diberikan kepadamu, carilah maka kamu akan mendapat, ketuklah maka pintu akan dibukakan bagimu..

Terima kasih Tuhan, kami bisa berkumpul bersama kembali setiap malam...





1 komentar:

  1. Puji Syukur saya panjatkan kepada Allah Bapa dan Bunda Maria atas terkabulnya permohonan saya. Saya ingin memberitahu semua orang bahwa novena ini sangat besar manfaatnya, terutama ketika sedang mengalami pergumulan yang amat sangat berat. Saya bukan beragama katolik, tetapi doa saya tetap dikabulkan Bunda Maria melalui perantaraan Puteranya. Kuncinya adalah: teguhkan hati dan kuatkan iman saat sedang menjalankan novena ini. Berpasrahlah sepenuhnya kepada Tuhan Yesus dan Bunda Maria yang berkuasa untuk menolong, maka segalanya akan menjadi lebih baik. Saya berharap semua orang dapat diselamatkan dengan mendoakan novena Tiga Salam Maria ini. Amin. Tuhan Yesus memberkati kita semua.

    BalasHapus